Pages

Rabu, 30 November 2022

Sedikit gambaran Jurusan TKJ

 


Apa itu Jurusan TKJ ?

Jurusan TKJ atau Teknik Komputer dan Jaringan merupakan salah satu Jurusan atau Kompetensi Keahlian pada Program Keahlian Teknik Komputer dan Informatika yang diajarkan di SMK (Sekolah Menengah Kejuruan). Selama tiga tahun siswa akan belajar mengenai komponen hardware pada komputer dan sistem jaringan komputer. Dengan dibekali materi pembelajaran tersebut, para siswa dapat membangun jaringan komputer dan melakukan perakitan komputer.

Kamu juga dipersiapkan untuk mampu melakukan instalasi jaringan komputer, baik jaringan komputer di dalam rumah, kantor, antar kantor, antar kota, maupun antar negara. FYI, setiap perusahaan membutuhkan jaringan komputer ya. Biasanya, perusahaan menggunakan jaringan komputer berjenis LAN yang berfungsi untuk menghubungkan komputer satu dengan komputer lainnya. Makanya, sebagai orang yang mempelajari LAN, kamu akan banyak dibutuhkan perusahaan.



contoh jaringan LAN


Belajar Apa sih di Jurusan TKJ?

Untuk menghasilkan lulusan yang kompeten di bidangnya, berikut adalah beberapa mata pelajaran pada Kompetensi Keahlian (Mata Pelajaran Produktif) untuk SMK Jurusan TKJ :

1. Komputer dan Jaringan Dasar

 kamu akan mulai mengenal komputer dan jaringan dasar, mulai dari pengenalan hardware atau perangkat keras komputer, perkembangan jaringan, dan bagian-bagian yang berhubungan dengan performa komputer.

2. Pemrograman Dasar

kamu akan belajar tentang coding. Coding sendiri merupakan kode yang berfungsi sebagai perantara komputer dengan penggunanya. Melalui coding, komputer dalam mengetahui apa yang harus dilakukan. Dengan kemampuan coding, kamu bisa menciptakan aplikasi dan situs web, serta mengolah data.

3. Simulasi dan Komunikasi Digital

kamu akan memiliki gambaran mengenai peran dan manfaat teknologi, sehingga kamu dapat menggunakannya dengan efektif dan efisien. Beberapa materi yang akan kamu temui di pelajaran ini adalah logika dan algoritma komputer, mengoperasikan perangkat lunak pengolah angka, komunikasi dalam jaringan, dan sebagainya.

4. Administrasi Infrastruktur Jaringan

Pada pelajaran ini, kamu dibimbing untuk dapat mengenali jenis-jenis konfigurasi jaringan, seperti cisco dan mikrotik. Selain itu, kamu juga akan belajar mengenai konfigurasi server.

Dari materi yang diajarkan di jurusan ini, kira-kira lulusan jurusan TKJ kerja apa ya? Inilah beberapa peluang kerjanya, yu simak!!

Peluang Kerja TKJ

  • 1.      Teknisi komputer
  • 2.      Teknisi Jaringan
  • 3.      Administrasi server
  • 4.      Programmer
  • 5.      Data entry
  • 6.      Customer server
  • 7.      Web designer

 

Wah wah, kamu semakin tertarik nih dengan jurusan TKJ? Kalau begitu yuk daftar ke SMK FORWARD NUSANTARA sudah menyediakan jurusan TKJ lohh!! Dijamin belajarnya seru dan menarik!!

 



0 komentar:

Posting Komentar